Menggunakan Narkoba Sebagai Penambah Stamina, Ini Penjelasan Iis Dahlia

Menggunakan Narkoba Sebagai Penambah Stamina, Ini Penjelasan Iis Dahlia

almarefh.org – Banyaknya kasus narkoba yang menimpa artis tanah air, membuat Iis dahlia cemas & Khawatir akan anaknya yang dapat terjerat kasus narkoba juga.

Diketahui dua anak iis dahlia yang bernama lengkap salshadilla juwita dan devano danendra tengah memasuki masa-masa remaja yang tergolong rentan untuk mengikuti hal-hal negatif.

“Kalau ditanya khawatir, pasti aku khawatir dong. Terlebih anak remaja sekarang kan kalau tidak pakai yang begituan bisa dibilang kurang gaul lah, kurang ngetrend lah, kan bahaya kalau anak-anak saya bisa terikut begitu” Ujar iis Dahlia.

Menurutnya, orang tua perlu memberikan pendidikan sejak dini mengenai akibat buruk dari narkoba. Selain itu iis dahlia juga menambahkan ajaran agama sangat penting untuk melindungi tumbuh kembang si anak.

“Ya sebisa mungkin kita sebagai orang tua wajib dong memberikan kasih sayang yang cukup untuk anak kita. Sekarang kalau kitanya cuek untuk anak kita, tentu dia akan melakukan apa saja yang menurutnya bagus, tapi kan bisa saja di mata kita itu salah” Tegas iis dahlia.

“Jadi ya sebagai perlindungan cobalah kita ajarkan agama terhadap anak kita. Insyallah akan terlindungi dari segala marabahaya.” Imbuh ibu beranak dua tersebut.

Di lain sisi, iis dahlia juga menegaskan bahwa sebagai orang tua kita wajib untuk mengetahui seberapa jauh pergaulan anak kita. Dan tentunya para orang tua wajib untuk mengetahui siapa saja teman-teman anak.

Setelah itu, Terkait berita penangkapan artis. Wartawan almarefh.org bertanya pendapat tentang penangkapan tersebut.

“Jadi saya kemarin juga ada mendengar mengenai berita penangkapan mbak nunung dan Artis muda Jefri itu ya. Menurut saya sih kalau alasan menggunakan Narkoba adalah sebagai penambah Stamina itu hanyalah alasan untuk membenarkan dirinya saja” Ungkap iis dahlia.

Iis dahlia juga turut menjelaskan efek tubuh yang sehat dan berstamina bukan dari narkoba melainkan dari olahraga dan istirahat yang cukup.

“Jadi kalau kalian lihat umur saya yang sudah tidak muda namun tetap berenergik dan awet, Olahraga yang benar alasannya. Kurangi bergadang dan atur pola makan, insyallah akan membuat tubuh lebih berstamina” tutup iis dahlia.