Almarefh.org – Sudah bukan rahasia lagi jika Romelu Lukaku penyerang baru Inter Milan begitu bahagia bisa bermain di ajang Serie A. Baru-baru ini media Skysport Italia pun mencoba mewawancarai penyerang asal Belgia itu. Lukaku menjelaskan jika ia berada di klub yang tepat dan memiliki ambisi yang jelas. Nampaknya sang penyerang memberikan sindiran kepada mantan klubnya Manchester United yang sedang dalam trend buruk dalam beberapa tahun terakhir.
Romelu Lukaku sendiri dipastikan telah meninggalkan Premier League yang sempat membesarkan namanya dalam lima musim terakhir. Ia pertama berkarier bersama Chelsea sebagai pemain muda pada musim 2012, lalu memutuskan bergabung dengan West Brown dan berhasil tampil apik sebelum dibeli Everton. Bersama The Toffes pemain berusia 26 tahun berhasil menjadi runner up Top Skor EPL.
Setelah itu ia bergabung dengan Manchester United pada musim 2017 dengan biaya mencapai 75 juta poundsterling. Bersama MU dimusim pertamanya Lukaku sejatinya berhasil menyumbangkan total 27 gol akan tetapi dimusim berikutnya ia justru tampil melempem dengan raihan 15 gol saja. Lukaku pun hanya bertahan dua musim bersama Setan Merah dan memutuskan pergi pada musim ini untuk bergabung dengan Inter Milan dengan harga mencapai 74 juta poundsterling.
Kepindahan Lukaku sebenarnya tidak mudah, MU kabarnya sempat menahannya untuk pergi. Akan tetapi sang penyerang sudah tidak betah karena kritikan terus mengalir kepada sang penyerang sehingga ia memutuskan untuk meninggalkan Old Trafford.
Kini Lukaku sudah berhasil membantu Inter untuk memuncaki klasmen sementara Serie A dengan raihan enam poin. Sang bomber telah menyumbangkan dua gol dalam dua pertandingan terakhir. Bahkan ketika melawan Lecce ia menjadi penentu kemenangan klub yang bermarkas di San Siro.
”Bergabung dengan Inter Milan adalah langkah yang sangat tepat. Karena mereka memiliki ambis untuk kembali menjadi juara. Saya sudah berusia 26 tahun dan saya tidak bisa terus bermain seperti di Manchester Unted. Saya membutukan pertandingan sebanyak mungkin dan bisa diandalkan dan dipercaya. Inter memberikan itu dan saya begitu senang bisa menjadi pemain yang membantu.” ujar Lukaku.