Almarefh.org – Penyerang muda Manchester United, Marcus Rashford mengungkapkan rasa senangnya ketika klub berhasil mendapatkan tiga pemain baru pada bursa transfer musim panas ini. Ketiga pemain itu diantaranya adalah Daniel James, Aaron Wan-Bissaka dan juga Harry Maguire. Rashford juga menambahkan ketiga pemain baru itu dapat memperkuat Manchester United dimasa depan.
Manchester United sendiri sudah berhasil mendatangkan tiga pemain baru, MU mengeluarkan uang dalam jumlah yang cukup fantastis, total mereka menghabiskan dana mencapai 150 juta poundsterling untuk mendatangkan seorang pemain sayap dan juga dua pemain yang berposisi sebagai pemain bertahan.
Tidak hanya itu Rashford menilai jika ketiga pemain MU itu berhasil menunjukan sesi latihan yang luar biasa. Salah satunya adalah Daniel James yang memiliki kecepatan yang begitu baik.
”Ketika latihan dan melakukan Sprint Daniel James yang tercepat dengan jarak lari 10 meter. Dia pemain yang begitu luar biasa, dan pemain tercepat yang pernah saya lihat disesi latihan.” terang Rashford.
Sementara untuk Harry Maguire, Marcus Rashford merasakan jika dia begitu bahagia dengan keberhasilan klubnya untuk mendatangkan Harry Maguire dari Leicester City. Ia merasa pemain berusia 26 tahun itu akan memperkuat lini pertahanan Manchester United pada musim ini.
”Dia Harry adalah pemain yang begitu kuat dan tenang dilini pertahanan. Ketika saya bermain di Piala Dunia saya merasakan jika dia membuat pertahanan kami menjadi aman.”
Sedangkan untuk Aaron Wan-Bissaka sendiri Rashford juga tak lupa memuji pemain timnas Inggris berusia 21 tahun itu. Ia merasakan jika Wan-Bissaka dapat membuat pertahanan MU disektor kanan tidak mudah untuk dilewati lawan.
”Dia merupakan bek muda terbaik yang pernah saya lihat, dia merupakan seorang penyerang pada awal kariernya. Namun ia menjelma menjadi bek kuat dengan fisiknya yang bagus.” ungkap pemain bernomor punggung 10 itu.