Setiap orang memiliki pandangan tersendiri mengenai agama. Memiliki pandangan tersendiri mengenai kepercayaan dan iman. Ada yang mempercayainya, ada yang mengetahuinya tapi tidak percaya. Ada juga yang tidak tahu sama sekali apa itu agama, iman dan kepercayaan. Sehingga dia menjalani hidup tanda ada pedoman. Dan percayalah di saat itu apa pun pilihan anda. Sebelum anda memilih itu, Tuhan sudah mengetahui akan hal itu. Dia sudah tahu apa yang akan kalian pilih, apa yang akan kita jalani kedepan dan semuanya.
Agama, Iman Dan Kepercayaan Memiliki Peran Penting Dalam Hidup
Sampai sebelum kita bakal anak pun, dia sudah tahu kita akan ada. Sehingga tidak ada satupun hal yang bisa anda sembunyikan dari yang di Atas. Karena dia maha tahu. Jadi jika dikatakan seberapa penting agama, iman dan kepercayaan, ya itu penting sekali. Karena itu akan menjadi pedomanmu dalam hidup. Itu akan menjadi pedoman dan dasar anda dalam menjalani hidup, dalam merespon segala sesuatu yang terjadi dalam hidupmu. Sehingga hidupmu akan lebih tertata dan memiliki tujuan yang jelas. Karena dalam hidup semua orang membutuhkan tujuan dalam hidup agar dia tahu harus berjalan kemana, harus kemana, dan berbuat apa.
Dan itu lah makna hidup. Dan itu yang akan menjadi semangat anda dalam menjalani hidup. Jadi sepenting itu agama, iman dan kepercayaan. Jadi jangan meremehkan hal itu. Karena saat seseorang yang tidak memiliki agama, iman dan kepercayaan, mungkin dia sudah merencanakan sesuatu untuk masa depannya. Dia memiliki tujuan. Tapi saat dia mengalami beberapa rintangan dalam hidupnya, disitulah dia akan mulai di uji, apakah bisa berpegang teguh pada tujuannya, atau berbalik arah atau berhenti. Sehingga disaat seperti itulah, peran dari iman, agama dan kepercayaan. Di saat anda susah, di situ, anda membutuhkan semua itu, untuk menguatkan anda, dan memperjelas apa tujuan anda. Sehigga itu akan penjadi penguatan untukmu. Menjadi pegangan anda dalam hidup. sehingga itu akan mempertajam dan memperkokoh langkah anda menuju tujuan anda.